Pangdam IM Dukung Kelancaran Operasional PT PIM

Pangdam IM Dukung Kelancaran Operasional PT PIM

Banda Aceh – Jajaran Direksi PT Pupuk Iskandar Muda didampingi SVP Sekper & Tata Kelola serta AVP Humas mengadakan kunjungan silaturahmi ke Makodam Iskandar Muda, Banda Aceh, Rabu (25/8). Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi serta perkenalan dengan Jajaran Komando Daerah Militer (Kodam) Iskandar Muda, Aceh.

Kunjungan disambut hangat oleh Pangdam IM Mayjen TNI Achmad Marzuki didampingi Irdam IM Brigjen TNI Niko Fahrizal.

Budi Santoso Syarif memperkenalkan diri sebagai Direktur Utama PT Pupuk Iskandar Muda yang telah ditunjuk oleh Pemegang Saham sejak tanggal 16 Juli 2021. Pada kesempatan ini Budi menyampaikan pengembangan bisnis perusahaan yang tengah berlangsung seperti pembangunan Pabrik NPK Chemical berkapasitas 500.000 Ton/Tahun, Reaktivasi Pabrik PIM-1, Optimalisasi aset di Lahan Iskandar Muda Industrial Area (IMIA) dan penerapan Agrosolution.

Diharapkan dengan pengembangan bisnis perusahaan tersebut, akan berdampak pada peningkatan sektor perekonomian di lingkungan sekitar perusahaan yang dapat dirasakan oleh masyarakat lingkungan serta pemerintah daerah melalui Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Pangdam IM Mayjen TNI Achmad Marzuki  berterima kasih atas kunjungan silaturahmi yang dilakukan Direktur Utama dan Direktur Keuangan & Umum PT PIM. Dalam sambutannya, beliau mengatakan akan mendukung kelancaran proses bisnis yang dijalankan PT Pupuk Iskandar Muda. “PIM ini milik pemerintah, kehadirannya sangat dibutuhkan karena menyangkut kepentingan hidup banyak orang,” tambahnya.

Mayjen TNI Achmad Marzuki juga mengajak PIM bersama-sama membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19.

PT Pupuk Iskandar Muda berperan aktif dalam penanganan Covid-19 di Provinsi Aceh khususnya Aceh Utara. Melihat kebutuhan oksigen di rumah sakit semakin tinggi, pada awal Agustus 2021 lalu PIM mengoperasikan kembali Pabrik Air Separation Plant (ASP) yang lebih dari 15 tahun tidak dioperasikan dan atas usaha serta kerja keras karyawan bidang operasi, Pabrik ASP tersebut sudah mulai berproduksi oksigen menyalurkan Oksigen secara gratis bagi Rumah Sakit (RS) yang membutuhkan.

Selain memberikan bantuan oksigen, PIM secara rutin memberikan bantuan sembako bagi masyarakat terdampak Covid-19, serta mengadakan vaksinasi bagi seluruh karyawan, keluarga karyawan, dan Tenaga Alih Daya (TAD) perusahaan.

“Rencana selanjutnya, kami akan menyelesaikan re-aktivasi Pabrik PIM I sehingga PIM dapat memproduksi pupuk dengan maksimal menggunakan dua pabrik yang ada,” terang Budi.

Mayjen TNI Achmad Marzuki berharap seluruh rencana yang akan dilakukan PIM berjalan lancar.

Pertemuan ini dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.