KRUENG GEUKUEH: 15 FEBRUARI 2020
Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-38, PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) menggelar kegiatan PIM Goes to School di sekolah-sekolah SMA lingkungan di sekitar perusahaan. Acara tersebut digelar mulai tanggal 05 sampai dengan 15 Februari 2020.
Ketua Panitia HUT PIM Tahun 2020 Muhammad Ridha Fahlawy mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut sudah menjadi agenda tahunan bagi PT PIM. Adapun kegiatan PIM Goes to School merupakan kegiatan tahun pertama pada tahun 2020 dalam rangka memperingati HUT PIM ke-38. Salah satu tujuan kegiatan ini adalah mendekatkan diri kepada masyarakat dan juga merupakan ajang berbagi inspirasi dan pengalaman bagi siswa dengan para pegawai PIM yang berkompeten dibidangnya. PIM menyadari bahwa generasi siswa sekarang yang akan menjadi masa depan PIM, terutama untuk agent of development yang bisa membuat PIM terus berkembang.
Acara yang memiliki tema “Jawab Tantangan Masa Depan dan Jadilah Energi Muda Penuh Inovasi”, turut dihadiri Nurul Kamal, Silvia Mardhania, Terry Atmajaya dan Aidil Azhar. Ketua coordinator acara ini Nurul Kamal berterima kasih kepada pihak sekolah yang telah memberi kesempatan untuk menggelar program PIM Goes to School.
Kepala Sekolah SMAS Iskandar Muda Salmiati juga angkat bicara dan mengapresiasi kegiatan ini. Dirinya merasa sangat senang dan bangga dengan program PIM Goes to School yang dilaksanakan oleh PIM dan sekolahnya menjadi pilihan untuk pelaksanaan acara tersebut. Program ini menjadi ajang untuk para siswa menentukan masa depan. Kegiatan PIM Goes to School ini juga diselenggarakan di beberapa sekolah menengah atas lain seperti SMA 2 Dewantara, SMAS Iskandar Muda, MAN 3 Aceh Utara, SMK Negeri 1 Dewantara dan SMK Negeri 7 Lhokseumawe. Acara ini terbilang sukses berkat kerjasama dengan sekolah sekolah di lingkungan perusahaan serta minat siswa yang tinggi, sehingga mendongkrak kesuksesan acara tersebut.
Ridha menambahkan bahwa dalam peringatan hari ulang tahun yang ke-38, PT PIM melaksanakan beberapa kegiatan lain di antaranya kontes ide & kreatifitas, pertandingan futsal, tournament olahraga, donor darah, sharing session/knowledge, family day, seminar kesehatan, upacara serta malam perayaan HUT PIM.