PT Pupuk Iskandar Muda bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hiduro & Kehutanan Provinsi Aceh menyelenggarkan program Bimbingan Teknis (Bimtek) pada tanggal 27 – 28 Mei 2021 bertempat di Ruang Rapat Melati PT PIM.
Program ini dilaksanakan sebagai persiapan PT Pupuk Iskandar Muda untuk meraih Proper Hijau di tahun 2021.
Kegiatan dibuka oleh SVP Produksi, Alhamidi Yusran, mewakili manajemen PT PIM. Dalam sambutannya Alhamidi menyampaikan tujuan dilaksanakan Bimtek bersama DLHK Provinsi Aceh adalah untuk meningkatkan pemahaman kriteria pencapaian Proper Hijau yang ditargetkan PIM.
Ketua tim pemateri dari DLHK Aceh, M. Subhan, ST., MT. menyampaikan bahwa diperlukan upaya-upaya pemenuhan kriteria yang ditetapkan oleh Kementerian lingkungan Hidup.
“Salah satunya adalah dengan melakukan Bimtek dan penyamaan persepsi. Semoga upaya upaya yang akan kita lakukan dapat menghantarkan PIM meraih Proper Hijau tahun ini,” ungkap Subhan.
Pada hari pertama materi yang disampaikan terkait dengan kriteria dan tata cara pemenuhan dokumen Proper Biru dan dilanjutkan dengan dokumen Proper Hijau.
Kegiatan hari kedua turut dihadiri Direktur Operasi & Produksi, Jaka Kirwanto, sekaligus menutup acara Bimtek Tahun 2021. Dalam sambutannya Jaka menyampaikan PT PIM akan berupaya untuk mencapai target Proper Hijau di tahun 2021.
“Saya harapkan kepada tim Proper Hijau PIM untuk selalu berkoordinasi dengan DLHK Aceh agar kriteria-kriteria Proper Hijau terpenuhi sehingga saat penilaian proper oleh Kementerian Lingkungan Hidup, dokumen pendukungnya lengkap dan sesuai,” ungkap Jaka.
Tak lupa Jaka memberikan semangat kepada Tim Proper Hijau PIM 2021 yang terdiri dari 23 personil dari seluruh unit kerja.
“Semoga PIM tahun ini mendapatkan Proper Hijau,” tambah Jaka.