Inovasi yang dilakukan PT Pupuk Iskandar Muda dalam meningkatkan mutu dan produktivitas menuai prestasi yang membanggakan. Dalam ajang TKMPN XXIV & IQPC 2020 yang diselenggarakan oleh PT Wahana Kendali Mutu, PT Pupuk Iskandar Muda yang merupakan anggota holding PT Pupuk Indonesia (Persero) berhasil mendapatkan 4 (empat) penghargaan, yaitu 2 (dua) Platinum, 1 (satu) Gold, dan 1 (satu) team sebagai Best Presentation. Penganugerahan penghargaan dilakukan secara online pada Rabu (18/11).
TKMPN merupakan ajang untuk mendemonstrasikan dan mempromosikan keberhasilan serta saling tukar pengalaman dalam peningkatan mutu & produktivitas bagi perusahaan Swasta, BUMN, Lembaga Pemerintah, Perguruan Tinggi, Koperasi, dan bahkan Organisasi Nirlaba.
Berikut daftar penghargaan yang diraih PT Pupuk Iskandar Muda dalam TKMPN XXIV & IQPC 2020 :
- Kategori Platinum – QCC Jambo Kuneng (Departemen Operasi) dengan judul “Pemanfaatan Gas Venting Outlet Final Desulfurizer Saat Start Up Untuk Heating Up Low Temperature Shift Converter"
- Kategori Platinum – QCC A-Team (Departemen PSDM) dengan judul “Integrated Man Power Planning Application”
- Kategori Gold – QCC Gajah Putih (Departemen Operasi) dengan judul “Efisiensi Energi Listrik di Water Intake / Optimalisasi Penggunaan Energi Listrik dengan Cara Meminimalisir Operasional Water Intake pada Waktu Beban Puncak”
- Kategori Best Presentation – A-Team
PIM Kami Bangga!
Salam Inovasi!